Monday, August 8, 2011

Waterstart

Membutuhkan cukup lama sampai aku bisa melakukan waterstart. Mempelajari waterstart,tahap yang penting sekali untuk bisa mempelajari powerjibe, kenapa? Karena ketika berlatih untuk carving powerjibe sudah pasti bakalan sering jatuh. Kalau masih uphauling terus bakalan cepat lelah. Menguasai waterstart bisa sangat menghemat tenaga.

Sebelum bisa menguasai waterstart maka kita harus bisa melakukan beachstart. Apa beda waterstart dan beach start? Beachstart adalah start yang dilakukan dengan cara naik langsung keatas board dan start windsurf, tidak lagi mengangkat layar menggunakan tali uphaul. Beachstart dilakukan di air dangkal sekitar pantai, maka dinamakan beachstart. Sementara waterstart sama seperti beachstart hanya dilakukan di dalam air yang lebih dalam atau bahkan di tengah laut.

Dari saat pertama menguasai beachstart hingga aku bisa melakukan waterstart perlu waktu sekitar 4 tahun. Dan ketika akhirnya bisa melakukan waterstart rasanya WOW kenapa tidak dari dulu.

Aku sempat mengambil kelas waterstart di Procenter Hugharda-Mesir. Sebenarnya instrukturku yang orang Egypt menjelaskan dengan detail dan cukup jelas, bahkan waktu latihan di sana aku sudah bisa beberapa kali melakukannya, tapi waktu pulang dari Hugharda balik ke status lama, masih kacau. Tapi aku terus latihan dan melakukan beachstart terus menerus dari air dangkal makin lama makin dalam. Ini waktu kita masih tinggal di Tripoli - Libya.

Sampai benar-benar melakukan waterstart ketika aku sudah tinggal di Bali, tiba-tiba saja kemampuan untuk melakukan waterstart aku dapatkan. Hanya saja waterstartku saat ini baru satu arah, yaitu jika angin datang dari kanan. Ini karena kebiasaan di Tripoli saat musim panas angin dari kanan, sehingga terbiasa beachstart dengan angin dari kanan. Di Sanur waktu musim kering angin datang dari arah sebaliknya, tapi keuntungannya waktu dari air dalam menuju pantai angin jadi dari kanan maka tiba-tiba saja aku bisa melakukan waterstart.

Sekarang aku lagi melatih untuk arah sebaliknya.